LINE MESSENGER
Pada
artikel ini, saya akan membahas tentang Line yaitu salah satu Social Network
atau Jejaring Sosial. Nah, sebelum kita membahas tentang Sejarah, Konsep,
Teknologi, dan lain-lainnya yang berhubungan dengan Line, saya akan menjelaskan
sedikit apa sih Social Network itu sendiri?
Mungkin
hampir semua orang saat ini sudah tidak asing lagi dengan yang namanya social
network atau jejaring sosial. Jejaring sosial adalah struktur sosial yang
terdiri dari elemen-elemen individual atau organisasi. Jejaring ini menunjukan
jalan dimana mereka berhubungan karena kesamaan sosialitas, mulai dari mereka
yang dikenal sehari-hari sampai dengan keluarga. Banyak layanan jejaring sosial
berbasiskan web yang menyediakan kumpulan cara yang beragam bagi pengguna untuk
dapat berinteraksi seperti chat, messaging, email, video, chat suara, share
file, blog, diskusi grup, dan lain-lain. Umumnya jejaring sosial memberikan
layanan untuk membuat biodata dirinya. Pengguna dapat meng-upload foto dirinya
dan dapat menjadi teman dengan pengguna lainnya. Beberapa jejaring sosial
memiliki fitur tambahan seperti pembuatan grup untuk dapat saling sharing
didalamnya. Hampir tiap hari kita menggunakan berbagai macam social network seperti
YahooMessenger, Facebook, Twitter, BBM(BlackBerry Messenger), WhatsApp, dan
yang paling terbaru seperti Kakao Talk, WeChat, dan Line. Disini saya akan
membahas lebih lanjut tentang Line. Berikut ulasannya.
A. Sejarah Line
Line dikembangkan oleh perusahaan Jepang
bernama NHN Corporation. LINE pertama kali dirilis pada Juni 2011 dan mulanya hanya dapat digunakan pada sistem iOS dan Android. Setelah sukses pada kedua sistem tersebut
LINE masuk dalam sistem operasi besutan BlackBerry. Lalau pada tahun 2012, LINE resmi meluncurkan aplikasi
yang dapat digunakan pada perangkat Mac dan Windowa.
Kesuksesan LINE sebagai aplikasi pengirim pesan instan, terlihat dari pengguna yang mencapai 101 juta di 230 negara di dunia. LINE menduduki posisi 1 dalam kategori aplikasi gratis di 42 negara, diantaranya Jepang, Taiwan, Spanyol, Rusia, Hong Kong, Thailand, Singapura, Malaysia, Macau, Swiss, Arab Saudi, Uni Emirat Arab, dan lain-lain. LINE akan membuka kantor di Indonesia secara resmi pada pertengahan 2012, dan lokalisasi konten aplikasi Indonesia direncanakan akan selesai tahun 2013.

B. Konsep
Line merupakan social network yang menyediakan berbagai sticker yang mewakili perasaan pengguna. Selain media chating, Line juga menyediakan Audio Messege, Sticker, Free Call, Timeline. Selain itu ada Line menyediakan media hiburan seperti games yang bisa dimainkan antar sesama pemakai Line. Line dapat digunakan pada berbagai platform seperti iOS, WindowsPhone, BlackBerry OS bahkan Computer Mac OS X dan Microsoft Windows. Line hanya dapat digunakan untuk sesama pengguna LINE. Aplikasi dapat di download pada situs resmi Line, BlackBerry AppWorld, Google Play, AppStore,atau Windows MarketPlace.
Untuk dapat menggunakan LINE, Anda harus melewati beberapa tahap pendaftaran sebagai berikut :
- Mendownload aplikasi dari situs resmi LINE atau melalui Application Store pada masing-masing platform seperti BlackBerry AppWorld, Google Play, AppStore,atau Windows MarketPlace.
- Instal aplikasi yang telah di download.
- Setelah instalasi, untuk kode aktivasi ID LINE anda, akan dikirim sms melalui nomor Handphone anda.
- Selanjutnya kode aktivasi dapat anda masukkan kedalam kolom yang tersedia untuk aktivasi LINE.
- LINE segera aktif dan mendata kontak di phonebook anda yang menggunakan aplikasi LINE dan sekaligus menjadi teman anda. Selain menggunakan nomor HP, user ID juga disediakan oleh LINE untuk memudahkan pencarian teman LINE anda.
- Untuk memulai chat dengan teman anda, klik pada nama di tab friends anda.
- Anda dapat melakukan pengaturan LINE tab setting sesuai dengan keinginan anda mulai dari notifikasi, ukuran font, hingga profil anda. Pengaturan terdiri dari dua yaitu Basic Setting danPrivacy Setting.
- Anda dapat mencari teman dengan menggunakan QR code atau dengan menggunakan nama ID pengguna. Selain itu penambahan teman dapat dilakukan dengan fitur Shake It. Cara menggunakan fitur ini hanya dengan menggoyangkan smartphone anda dan teman anda dengan jarak yang dekat.
C. Teknologi
Line tak sekedar menawarkan instant messaging, karena pada kenyataannya pengguna bisa menelpon sesama anggota Line dengan berbasis VoiP(Voice Internet Protocol). Selain itu Line juga menyediakan fitur-fitur unggulan, antara lain :
- Sticker, merupakan gambar yang merupakan bagian dari IM smiley. Anda dapat menggunakan sticker pada tab sticker. Terdapat 255 sticker menarik untuk mengekspresikan perbincangan dalam bentuk gambar.
- Attachment, anda dapat melampirkan file untuk anda kirim ke teman LINE anda seperti suara, gambar, dll.
- Free Call, dengan sesama pengguna LINE anda dapat menelpon teman LINE anda tanpa bayar karena memanfaatkan jaringan internet.
- Dapat menggunakan QR code. Anda bisa scan QR code dengan aplikasi ini. QR code ini berfungsi untuk menambah teman di aplikasi LINE ini. Begitu juga sebaliknya.
D. Kelebihan dan Kekurangan
- Line menggunakan nomor telepon sebagai ID dan dapat membuat ID pengguna untuk memudahkan orang mengundang anda.
- Merupakan aplikasi lintas platform. Bermain bisa dilakukan oleh pengguna bersamaan.
- Dapat diinstall pada computer.
- Banyak sticker-sticker lucu yang dapat mewakili perasaan anda, dan bisa digunakan.
- Pengguna Line bisa mengetahui apakah pesannya sudah dibaca atau belum.
- Dengan adanya Fitur Timeline penulis bisa menuliskan segala aktivitas layaknya di Facebook.
- Walaupun pada dasarnya Line tidak berbasis nomor telepon, pengguna bisa dengan mudah meng-add akun Line tanpa perlu di-approve.
- Pada sebagian platform seperti BlackBerry tidak semua fitur mendukung, karena di BlackBerry tidak menyediakan Timeline.
- Free Call pada Line tidak bisa digunakan di BlackBerry yang OS nya tidak mendukung.
- Koneksi Data dari Line Messenger masih belum terlalu stabil, masih belum sebaik whatsapp dalam mengirim dan menerima data. Untuk fitur Free Call akan berjalan lancar jika jalur data minimal 3G/HSDPA.
E. Keamanan
Untuk hal keamanan, Line menyediakan fitur block / black list id yg tidak kita inginkan, kita juga bisa gunakan password untuk menghindari orang lain yg meminjam hp kita membuka dan melihat isi percakapan. Profil dapat di edit mengganti foto profil, nama dan status. Background chat room juga dapat diubah dengan beberapa pilihan skin. Dan juga menyedikan fitur keamanan password untuk menghindari orang lain membuka dan melihat isi percakapan anda.
F. Pemanfaatan dan Pengembangan Masa Depan
Manfaat dari Line sendiri sejatinya hampir sama dengan aplikasi messenger lainnya. Perbedaannya hanya terletak pada adanya fitur – fitur yang lebih lengkap dibandingkan dengan aplikasi messenger lainnya.
Menurut saya Line perlu pengembangan yang lebih untuk masa depannya, misalnya dengan menambahkan fitur Video Call agar pengguna bisa langsung tatap muka, selain itu di bagian koneksinya agar lebih distabulkan lagi karena pada fitur Free Call apabila koneksi jelek maka telepon tidak akan tersambung, dan koneksi mengirim data pun terhambat atau gagal karena ukuran data yang terlalu besar.
Sumber Referensi :
http://medianya.com/130/perbandingan-aplikasi-chatting-kakao-talk-whats-app-line-dan-we-chat-kelebihan-dan-kekurangan/
https://id.wikipedia.org/wiki/Line
http://sejarahsocialnetwork.blogspot.com/
0 komentar:
Post a Comment